 
                        Tegal, Selasa 28 Oktober 2025 — Civitas Akademika dan Taruna/i Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 di Lapangan Radjimo Kampus Margadana PKTJ.
Upacara Hari Sumpah Pemuda kali ini dipimpin oleh Plh. Direktur PKTJ, Bapak Agus Hariyanto, S.Kom., M.Sc. Dalam pidato Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang disampaikan, bahwa kita tidak lagi mengangkat bambu runcing, tetapi mengangkat ilmu, kerja keras, dan kejujuran. Namun semangatnya tetap sama: Indonesia harus berdiri tegak. Indonesia tidak boleh kalah.
Selain pengibaran bendera merah putih, dalam upacara kali ini juga terdapat pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945 dan pembacaan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928.
Selamat Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025
 "Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu"
Humas PKTJ
 Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
 Kementerian Perhubungan Republik Indonesia
 
 
