
Hari ini siswa Diklat Manajemen Operasional Penimbangan Kendaraan Bermotor Angkatan I Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan melakukan kunjungan lapangan ke Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor Balonggandung Karawang untuk menambah wawasan dan pengetahuan secara langsung melalui praktek di lokasi kunjungan.
Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) merupakan unit kerja di bawah Kementerian Perhubungan yang melaksanakan tugas pengawasan muatan barang dengan menggunakan alat penimbangan yang dipasang secara tetap di setiap lokasi tertentu. UPPKB Balonggandu Karawang berada di bawah unit kerja Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II Jawa Barat.
Kunjungan diterima oleh Kepala Seksi Prasarana Sungai, Danau dan Penyeberangan Bapak Ade Supriadi, S.E., M.M. dan Plh. Wasatpel UPPKB Balonggandu Bapak Hendra Gunawan, S.IP., serta selaku Dosen Pendamping dari PKTJ Bapak Agus Budi Purwantoro, A.TD., M.T.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan panduan dan pengetahuan mendalam terkait penindakan kendaraan bermotor, serta pemahaman yang mendalam tentang perawatan alat penimbangan kendaraan guna mendukung perawatan rutin, perbaikan dan pemeliharaan preventif pada alat penimbangan kendaraan bermotor sehingga operasional UPPKB dapat berjalan optimal.