• Arsip Berita
  • Sewa Aset PKTJ
  • SIAKAD
  • E-Learning
  • Webmail
  •  Indonesia  English
    • English
    • Indonesia
Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
  • Beranda
  • Pendidikan
    • Promosi Doktor
    • Pengukuhan Guru Besar
    • Wisuda
  • Prestasi
  • Penelitian dan Inovasi
    • Penelitian
    • PKM
    • Inovasi Teknologi
  • Seputar Kampus
    • Dies Natalis
    • Kerjasama
    • Kegiatan
    • Pengabdian
    • Kabar Fakultas
    • Kuliah Kerja Nyata
  • Liputan
  • Beranda
  • Prestasi
  • PKTJ Raih Sertifikasi ISO 21001:2018

PKTJ Raih Sertifikasi ISO 21001:2018

  • 03 Februari 2021, 16:24 WIB
  • 2069
PKTJ Raih Sertifikasi ISO 21001:2018

Tegal, 03 Februari 2021 – Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal telah berhasil memperoleh sertifikat ISO 21001:2018 dari Societe Generale de Surveillance (SGS) Indonesia. Sertifikasi ini menandakan bahwa PKTJ telah mencapai tujuan dan fungsi utamanya sebagai penyelenggara pendidikan yang bermutu yang bertaraf internasional.

Untuk meraih sertifikat ISO 21001:2018 ini, PKTJ harus melewati tahapan-tahapan yang cukup melelahkan, diantaranya adalah Membuat tim dan komitmen untuk menerapkan ISO 21001:2018. Melaksanakan Pelatihan Awareness yang ditujukan agar pegawai mengetahui tentang persyaratan dan prosedur ISO. Menggunakan metode pengukuran Gap Analysis untuk mengetahui perbedaan atau celah antara sistem yang berlangsung dengan ISO 21001:2018. Melakukan review dan pengembangan dokumen diantaranya Quality Manual ISO, Dokumen SPMI, dan SOP. Prosedur Testing untuk memastikan pelaksanaan kegiatan sesuai dengan prosedur yang berlaku. Pelatihan Audit Internal guna melatih tim sebagai auditor internal. Melakukan Audit Internal untuk mengevaluasi sistem dan mengetahui ketidaksesuaian ataupun peluang. Melakukan peninjauan manajemen terhadap evaluasi sistem yang dijalankan: efektivitas dan tindak lanjut terhadap ketidaksesuaian sehingga sistem selalu berkembang. Dan yang terakhir yaitu melakukan Audit sertifikasi ISO yang terdiri dari dua tahapan, audit tahap pertama untuk menilai kecukupan dokumen, dan pemenuhan syarat minimal dan audit tahap kedua untuk menilai audit utama, penilaian kesesuaian yang menyeluruh ke semua bagian dan unit.

Dikutip dari Badan Standardisadi Nasional (BSN) Standar ISO 21001: 2018 merupakan sistem manajemen organisasi pendidikan yang disesuaikan dari ISO 9001: 2015. Standar ini disusun khusus untuk sektor pendidikan dalam mencapai tujuan dan menjalankan fungsi utamanya, yaitu memberikan pendidikan yang bermutu. Standar ISO 21001: 2018 membantu lembaga pendidikan dalam meningkatkan kepuasan peserta didik, tenaga pendidik dan kependidikan.

Tujuan utama dari Standar ISO 21001: 2018 adalah untuk mengevaluasi apakah lembaga pendidikan telah memenuhi kebutuhan peserta didik dan penerima manfaat layanan pendidikan lainnya. Melalui pemenuhan klausul Standar ISO 21001: 2018, lembaga pendidikan dapat menyediakan produk dan layanan pendidikan yang dapat memenuhi persyaratan yang diharapkan dari pihak-pihak berkepentingan.

Secara umum, penerapan ISO 21001: 2018 akan menyelaraskan kegiatan lembaga dengan kebijakan, misi dan visi lembaga. Meningkatkan tanggung jawab sosial dengan menyediakan pendidikan berkualitas yang inklusif dan adil untuk semua peserta didik. Sebagai proses dan alat evaluasi yang tepat untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi. Meningkatkan kredibilitas lembaga Pendidikan. Peningkatan berkelanjutan melalui pemantauan terus-menerus untuk meningkatkan proses pembelajaran.

 

 

Informasi lebih lanjut :

Humas PKTJ

Jl. Semeru No.3, Slerok, Tegal, Jawa Tengah

#PKTJ   #ISO 21001:2018   #Road to World Class University  

Berita Terkait

  • Pengajian dan Munggahan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah

    Jumat, 28 Februari 2025 - 15:59 WIB
  • Pembukaan Diklat Hospitality Petugas Terminal Angkatan II dan Manajemen Lalu Lintas Angkatan I Tahun 2024

    Senin, 28 Oktober 2024 - 11:25 WIB
  • Direktur PKTJ Pantau Pelaksanaan Tes Antigen di PKTJ

    Sabtu, 14 Agustus 2021 - 16:49 WIB
  • Pantau Pelaksanaan Tes Lanjutan Sipencatar, Sekretaris BPSDMP Kunjungi PKTJ

    Kamis, 12 Agustus 2021 - 22:35 WIB

Rilis Berita

  • Pengumuman Hasil Tes Potensi Akademik dan Psikotest Sipencatar Jalur Reguler (Non Pola Pembibitan) Gelombang 1 10 Mei 2025
    Pengumuman Hasil Tes Potensi Akademik dan Psikotest Sipencatar Jalur Reguler (Non Pola Pembibitan) Gelombang 1
  • Semarak Dies Natalis ke-54 PKTJ: Jalan Sehat, Launching Maskot SALUD, dan Edukasi Keselamatan Jalan untuk Anak Usia Dini 10 Mei 2025
    Semarak Dies Natalis ke-54 PKTJ: Jalan Sehat, Launching Maskot SALUD, dan Edukasi Keselamatan Jalan untuk Anak Usia Dini
  • PKTJ Tegal Jajaki Kerja Sama Strategis dengan PT Hino Total Support Customer Center (HTSCC): Wujud Nyata Sinergi Dunia Pendidikan dan Industri 07 Mei 2025
    PKTJ Tegal Jajaki Kerja Sama Strategis dengan PT Hino Total Support Customer Center (HTSCC): Wujud Nyata Sinergi Dunia Pendidikan dan Industri
  • PKTJ Hadir Penuh Semangat di Edufair Tegal 2025! Kenalkan Tiga Program Studi Unggulan untuk Masa Depan Transportasi Nasional 05 Mei 2025
    PKTJ Hadir Penuh Semangat di Edufair Tegal 2025! Kenalkan Tiga Program Studi Unggulan untuk Masa Depan Transportasi Nasional

Agenda

Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan
  Jl. Abdul Syukur No.17, Kota Tegal
Jl. Semeru No.3, Kota Tegal
  pktj@pktj.ac.id
  Phone: (0283) 351061
Fax: (0283) 358965

Kerjasama

  • Alumni
  • Link Pendaftaran Diklat
  • Tarif Layanan Diklat
  • Layanan Diklat PKTJ

Tentang PKTJ

  • Sambutan Direktur
  • Sejarah
  • Visi dan Misi
  • Pimpinan Politeknik
  • PPID PKTJ Tegal

Mengunjungi PKTJ

  • Peta Kampus
  • Agenda
  • Berita
  • Brosur PKTJ
  • Galeri Photo

Link Terkait

  • E-Learning PKTJ
  • SIAKAD PKTJ
  • Perpustakaan Online
  • E-Journal PKTJ
  • Pendaftaran Sipencatar Mandiri
  • Administrasi Akademik
  • Rapat Online PKTJ
  • SISTER PKTJ
  • Aplikasi Peminjaman LAB
  • Aplikasi Booking Bengkel PKTJ

© 2025 Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan

KontakfacebookInstagramTwitterYoutubePrivacy Policy