Tegal, 21 Mei 2021 - Dalam penutupan ITEO 2021 yang diselenggarakan pada hari Jumat, 21 Mei 2021. Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan berhasil menjadi Runner Up (2nd place) pada perlombaan Scientific Paper ITEO 2021 yang diselenggarakan di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta.
Juara kedua Scientific Paper berhasil diraih oleh Taruna atas nama : Arista, I Putu Biru Bayu Nanda, dan Khafid Murtofik.
"ITEO adalah program tahunan Kementerian Perhubungan, dengan tujuan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dan public speaking para taruna dan taruni. Kemampuan berbahasa Inggris di Perguruan Tinggi tranportasi adalah suatu keharusan," Ujar Menhub, Budi Karya Sumadi. Tuan rumah penyelenggaran ITEO tahun 2021 ini adalah STIP Jakarta.
ITEO 2021 diikuti oleh sebanyak 354 taruna dari 23 Perguruan Tinggi, yang dibagi dalam delapan kategori kejuaraan. Babak penyisihan dilakukan secara virtual di semua kategori, yang berlangsung pada 9-11 April 2021. “Sebanyak 79 taruna dari 17 sekolah dan akademi mengikuti babak semifinal dan grand final pada Kamis 20 Mei 2021. Khusus untuk scientific paper dan story writing telah dilaksanakan final pada tanggal 4 Mei 2021 dan grand final debate baru saja selesai sebelum dilaksanakannya penutupan ITEO 2021” ungkap Plt. Kepala BPSDM Perhubungan, Zulfikri.
Adapun para pemenang dari masing-masing kategori lomba pada ITEO 2021 :
1. Scientific Paper (Juara 1 PIP Semarang, Juara 2 PKTJ Tegal, Juara 3 Poltekbang Surabaya);
2. Story Writing (Juara 1 STIP Jakarta, Juara 2 PIP Semarang, Juara 3 PTDI STTD Bekasi);
3. Speech (Juara 1 PPI Madiun, Juara 2 API Banyuwangi, Juara 3 Poltekbang Medan);
4. English Presentasion (Juara 1 STIP Jakarta, Juara 2 PIP Madiun, Juara 3 PIP Makassar);
5. News casting (Juara 1 STIP Jakarta, Juara 2 PIP Semarang, Juara 3 PPI Madiun);
6. Business pitching (Juara 1 STIP Jakarta, Juara 2 Poltekbang Surabaya, Juara 3 PTDI-STTD Bekasi);
7. Story telling (Juara 1 PPI Curug, Juara 2 PIP Semarang, Juara 3 Poltrada Bali);
8. Debate (Juara 1 STIP Jakarta, Juara 2 PTDI STTD Bekasi, Juara 3 PPI Curug).
Terimakasih kepada Taruna/Taruni yang telah berjuang dan berdedikasi mengharumkan nama Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan dalam ITEO 2021. Semoga tahun depan dapat berkesempatan memenangkan kejuaraan lebih banyak lagi.